Menentukan Keliling dan Luas Bangun pada Bidang Koordinat


Beberapa sub yang akan kita pelajari yaitu:


Pilih dan klik materi yang ingin kalian pelajari.

Kalian bisa memilih untuk mendengar penjelasan lewat video atau dengan membaca teks yang sudah diberikan. Jangan lupa untuk menyimak setiap penjelasannya ya, agar kalian memahami materi yang disampaikan.😉

6. Menentukan Keliling dan Luas Bangun pada Bidang Koordinat

Berikut ini adalah video penjelasannya



Langkah-langkah dalam menentukan keliling dan luas daerah pada bidang kartesius antara lain:

1)    Gambar bidang koordinat kartesius. Kemudian tentukan letak setiap titik pada bidang koordinat kartesius.

2)    Hubungkan tiap titik kemudian tentukan bangun apa yang dibentuk.

3)    Cari setiap Panjang sisi untuk menentukan keliling daerah tersebut.

4)    Menentukan rumus luas daerah tersebut kemudian hitung luasnya.

Contoh soal:

Diketahui bangun ABCD memiliki empat buah titik A (-3,2), B(2,2), C (-3,-2) dan D (2,-2). Tentukan bangun, keliling dan luasnya!

Penyelesaian:

Langkah 1: Gambarlah bidang kartesius dan tentukan letak setiap titik, kemudian hubungkan setiap titik tersebut.





Langkah 2:Tentukanlah bangun apa yang terbentuk : Persegi Panjang.

Langkah 3: Menentukan Panjang $(p)$ dan lebar $(l)$ persegi panjang.

$p=AB=CD=|\left( x_{2}-x_{1} \right)|=|2-(-3)|=|5|=5$ satuan

$l=AC=BD=|\left( y_{2}-y_{1} \right)|=|-2-2|=|-4|=4$ satuan

Langkah 4: Menentukan keliling dan luas.

Keliling $=2(p+l)=2(5+4)=18$ satuan

Luas $=p\times l=5\times 4=20$ satuan luas


AYO MENCOBA!

Diketahui bangun $ABCD$ memiliki empat buah titik $A(-4,-2),B(5,-2),C(2,2)$ dan $D(-4,2)$. Tentukanlah bangun, keliling dan luasnya!




Pembahasan:

Penyelesaian:

Langkah 1: Gambarlah bidang kartesius dan tentukan letak setiap titik, kemudian hubungkan setiap titik tersebut.



Langkah 2:Bangun yang terbentuk adalah Trapesium.

Langkah 3: Menentukan panjang setiap sisi

$AB=|5-(-4)|=9$ satuan

$BC=\sqrt{(2-5)^{2}+( 2-(-2))^{2}}=\sqrt{(-3)^{2}+4^{2}}=\sqrt{9+6}=\sqrt{25}=5$ satuan

$CD=|-4-2|=|-6|=6$ satuan

$AD=|2-(-2)|=4$ satuan(AD merupakan tinggi Trapesium)

Langkah 4: Menentukan keliling dan luas.

Keliling $=AB+BC+CD+AD=9+5+6+4=24$ satuan

Luas $=\frac{1}{2}\times (AB+CD)\times t=\frac {1}{2}\times(9+6)\times 4=\frac{1}{2}\times 15\times 4 = 30$ satuan luas

Kembali ke Pilihan Materi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar